loading...
loading...
Jenis Film : Comedy
Produser : Chand Parwez Servia, Fiaz Servia
Sutradara : Adink Liwutang
Penulis : Alitt Susanto, Bene Dion Rajagukguk
Produksi : Starvision
Pemain: Babe Cabita, Jeff Smith, Ernest Prakasa, Young Lex, Han Yoo Ra, Sheryl Sheinafia
Sinopsis
Bobi (Jeff Smith), siswa taat yang sering melaporkan murid-murid nakal. Dio (Brandon Salim), kutubuku yang pemalu. Nanoy (Babe Cabita), perantau bangkotan yang berulang kali tinggal kelas. Dan Ellie (Sheryl Sheinafia), cewek yang darah seninya terlalu kental hingga dianggap aneh. Mereka adalah empat sahabat yang berbagi nasib sama di sebuah SMA. Orang-orang yang tersisihkan dan tidak dianggap.
Terinspirasi dari sukses SOL – Sandro (Ernest Prakasa), Oscar (Young Lex), Lola (Han Yoo Ra), trio Youtubers sukses yang juga dulunya cupu dan sering jadi korban bully, kuartet ini bertekad mengubah nasib dengan cara menjadi terkenal melalui Youtube. Tapi ternyata perjuangannya tidak mudah, dan persahabatan mereka malah terpecah.
Apakah mereka akan berhasil mengubah nasib? Apakah persahabatan mereka akan bertahan melewati ujian ini? Saksikan THE UNDERDOGS, drama komedi yang tayang serempak 16 Agustus 2017!
Review
Bobi (Jeff Smith), Dio (Brandon Salim), Nanoy (Babe Cabita), dan Ellie (Sheryl Sheinafia), adalah 4 sahabat yang senasib. Mereka sama-sama tersisihkan dan tidak dianggap oleh lingkungan sekitarnya. Tak jarang mereka pun kerap menjadi korban bullying.
Bosan selalu menjadi sosok yang tidak dianggap, mereka pun sepakat untuk membuat video kreatif melalui media sosial Youtube. Terinspirasi dari grup SOL, Sandro (Ernest Prakasa), Oscar (Young Lex), dan Lola (Han Yoo Ra), keempatnya akhirnya ikut membuat video klip musik rap dengan nama The Underdogs serta berhasil mencuri perhatian publik.
Masalah mulai muncul ketika The Underdogs berhadapan langsung dengan SOL. Persaingan antara keduanya justru membuat jalinan persahabatan Bobi, Dio, Nanoy, dan Ellie menjadi retak.
Sukses dengan Ngenest (2015) dan Cek Toko Sebelah (2016), Ernest Prakasa kembali menggarap film bertema komedi, The Underdogs. Bedanya, kali ini ia tidak duduk di kursi sutradara dan menyerahkan ke Adink Liwutang, yang kerap membantunya di proyek sebelumnya.
Seperti film Ernest sebelumnya, The Underdogs tidak hanya menjual komedi saja tapi ada sisipan tentang pentingnya peran keluarga dan persahabatan. Ditambah lagi, penonton nantinya juga akan dihibur oleh musik-musik rap yang dibuat oleh Igoy Saykoji serta penampilan dari Young Lex.
Menariknya, film produksi Starvision ini tidak hanya melibatkan aktor muda dan musisi berbakat, tapi juga para Youtuber yang ikut meramaikan persaingan antara The Underdogs dengan SOL seperti Cameo Project, Aulion, serta Ria Ricis. Sesuai dengan taglinenya 'Karena Sahabat Adalah Hebat', The Underdogs memiliki banyak pesan moral tentang tenggang rasa, kerjasama, serta persaingan yang sehat.
Mampukah The Underdogs menandingi kepopuleran SOL? Apakah Bobi, Dio, Nanoy, dan Ellie bisa mempertahankan persahabatan mereka? Temukan jawabannya dengan menonton The Underdogs.
Sumber: 21cineplex
loading...