Jelang Kualifikasi Piala Asia 2015 Indonesia vs Arab: Galeri Foto Latihan Timnas-- Pelatih Rahmad Darmawan telah memutuskan daftar nama pemain yang masuk skuat timnas. Total 28 pemain akan memperkuat timnas melawan Arab Saudi.
"Sebenarnya kemarin minimal 24 pemain, tetapi saya memutuskan empat pemain lagi," ujar coach RD.
RD menjelaskan, alasan memilih 28 pemain tersebut atas pertimbangan beberapa hal, yaitu kebugaran pemain, proses administrasi, dan kebutuhan tim untuk menentukan skema yang akan dipakai.
Sementara itu, hanya 23 yang akan didaftarkan. Artinya, masih ada lima pemain yang harus dicoret. Tak ingin menganggu konsentrasi pemain, RD enggan memberikan bocoran siapa saja pemain yang bakal masuk atau dicoret.
"Penentuan 23 pemain akan diketahui saat pertandingan (satu setengah jam sebelum kick-off). Semua pemain yang ada saat ini akan terus bersama-sama," terang RD seusai memimpin latihan di lapangan Sutasoma 77 Halim Perdana Kusuma, Kamis (21/3/2013) sore WIB.
Ketika ditanya siapa pemain yang akan menjadi kapten, RD mengaku sudah memiliki kandidat.
"Saya sudah memiliki dua kandidat. Tapi, nanti saja saya ungkapkan," ujar pelatih yang pernah menangani Persipura Jayapura dan Sriwijaya FC itu.
Berikut daftar 28 pemain:
1. Kurnia Mega
2. I Made Wirawan
3. Samsidar
4. Hamka Hamzah
5. M Roby
6. Victor Igbonefo
7. Abdul Rahman
8. Zulkifli Syukur
9. Ricardo Salampessy
10. Supardi
11. Ruben Sanadi
12. Tony Sucipto
13. Emanuel Wanggai
14. Ponaryo Astaman
15. Ahmad Bustomi
16. Raphael Maitimo
17. M. Taufiq
18. M. Ridwan
19. Andik Vermansah
20. Greg Nwokolo
21. Boaz Solossa
22. Firman Utina
23. Ferinando Pahabol
24. Irfan Bachdim
25. Zulham Zamrun
26. Ian Luis Kabes
27. Sergio van Dijk
28. Titus Bonai
Foto: detikphoto dan tribunnews.com